Hi Guys!!! ^_^
Setelah audisi global SM Entertainment yang beberapa waktu lalu sempat digelar di berbagai kota di Indonesia, kini penggemar K-Pop di tanah air dikejutkan dengan Pledis Entertainment yang bersiap mencari calon trainee ’emas’ mereka di Jakarta.
Beberapa dari kalian yang sempat gagal dalam mengikuti audisi SM Entertainment layak mencoba kembali peluang emas untuk masuk ke industri K-Pop tanpa perlu jauh-jauh terbang ke Korea Selatan yang ditawarkan oleh agensi yang menaungi berbagai artis seperti NU’EST, SEVENTEEN, dan PRISTIN.
Untuk merekrut traine-trainee berbakat dari berbagai negara di dunia, Pledis Entertainment belum lama ini mengumumkan audisi global yang akan bersinggah ke ibukota Indonesia, Jakarta.
Sebelum kalian mengikuti audisi on the spot Pledis Entertainment yang rencananya akan digelar di Jakarta mendatang, kalian terlebih dahulu diwajibkan untuk menyertakan berbagai persyaratan ke website resmi agensi.Seperti yang diumumkan dalam halaman notice-nya, agensi membuka pendaftaran untuk peserta yang wajib mencantumkan bidang yang dikuasai diantara 5 bidang yang disertakan yaitu vokal, rap, dance, akting dan model.
Untuk pendaftaran ini, Pledis tidak membatasi jenis kelamin, kenegaraan dan umur dan serta yang paling menggiurkan adalah pendaftaran tidak dipungut biaya.
Untuk prosedurnya sendiri terdiri dari beberapa tahap hingga tahap akhir dimana Pledis akan mengumumkan hasil akhir dari audisi.
Tahap 1 : E-mail ApplicationPada tahap ini kalian diminta untuk masuk ke situs resmi www.pledis.co.kr untuk mendownload berkas audisi (atau langsung klik link ini) yang akan kalian lengkapi beserta *lampiran untuk dikirim ke email global@pledis.co.kr.
*lampiran = berkas audisi (yang telah dilengkapi), paling sedikit 3 foto, rekaman lagu atau klip video.
Untuk email sendiri dikirim dalam format [Kota partisipan / Nama / Umur / Jenis Kelamin].Tahap 2 : On The Spot Venue AuditionTahap ini hanya dikhususkan untuk para partisipan yang dinyatakan lulus kualifikasi pada tahap pertama, dimana kalian akan diberitahukan terkait tanggal dan waktu digelarnya audisi.
Jika kalian berhasil melalui audisi tahap kedua, kalian akan kembali diwawancara secara individu pada tahap ke-3 dan pada tahap ke-4 Pledis akan mengumumkan hasil dari audisi.
Catatan:
- Kalian hanya dapat melamar [permohonan audisi] sekali sepanjang periode audisi.
- Tanggal dan lokasi audisi pada tahap kedua hanya akan diumumkan kepada peserta yang lolos seleksi pada tahap pertama.
- Seluruh peserta yang masuk dalam kualifikasi dari audisi akan diberitahukan secara perorang. (Peserta yang tidak lolos kualifikasi tidak akan menerima pemberitahuan.)
- Nomor ponsel harus merupakan nomor yang dapat dihubungi.
- Anak di bawah umur harus mendapatkan persetujuan orang tua
Komentar
Posting Komentar